5 Jadwal Jalur Masuk Penerimaan Mahasiswa Baru PTN 2019
Jalur Penerimaan Mahasiswa Baru – Sebagai siswa kelas XII yang sebentar lagi akan lulus dan ingin melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi baik negeri maupun swasta tentu harus menyiapkan banyak hal supaya impianmu tercapai. Tidak hanya biaya selama kuliah saja, ketika pertama masuk kuliah itulah yang menjadi pertimbangan bagaimana caranya biar bisa masuk kampus pilihanmu. Salah satu informasi penting terkait kuliah adalah jalur seleksi karena ada banyak jalur yang masing-masing memiliki pola seleksi yang berbeda.
Informasi mengenai penerimaan mahasiswa baru 2019/2020 sudah banyak dimuat di website-website sehingga kamu disarankan untuk terus memantau perkembangan informasi seputar jadwal penerimaan mahasiswa baru, daftar universitas, passing grade 2018, kuota penerimaan mahasiswa baru, dan lain-lain termasuk jalur penerimaan mahasiswa baru.
Kementrian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi telah meluncurkan SNMPTN dan SBMPTN yang menjadi dua di antara banyaknya jalur penerimaan mahasiswa baru yang bisa diikuti oleh siswa-siswi kelas XII.
Dari setiap jalur tentu memiliki perbedaan skema penerimaan yang berbeda. Disini kamu harus teliti mulai dari jadwal penerimaan, persyaratan penerimaan, tata cara pendaftaran, tata cara pembayaran, dsb.
Ada banyak kampus terbaik yang bisa kamu pilih sesuai dengan keinginan, baik Perguruan Tinggi Negeri, Perguruan Tinggi Swasta, dll hingga kuliah ikatan dinas. Jika kuliahmu ingin berorientasi langsung ke lapangan pekerjaan dan diangkat menjadi PNS, sekolah ikatan dinas menjadi salah satu solusinya.
Tapi jika ingin pilih kampus lain, berikut bisa menjadi peluang bagi siswa-siswi SMA/sederajat untuk menyelesaikan mimpinya duduk di bangku perkuliahan khusus perguruan tinggi negeri.
1. SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri)
Daftar Isi
Daftar Isi
Jalur seleksi pertama yang bisa diikuti oleh siswa/i SMA/dan atau sederajat kelas XII adalah SNMPTN. Jalur ini memberikan kesempatan bag mereka yang memiliki prestasi akademik dan hasil rekomendasi kepala sekolah. Dan lagi, SNMPTN memberikan kesempatan untuk memilih sebanyak tiga program studi di dua perguruan tinggi negeri berbeda.
Proses seleksinya menggunakan nilai yang tercantum pada lapor hasil belajar, sertifikat atau piagam prestasi, indeks sekolah dan lain-lain yang menjadi pertimbangan utama. Bahkan, SNMPTN ini tidak dipungut biaya lho.
Jadwal SNMPTN 2018 ini diadakan mulai 04 Februari – 14 Februari 2019 untuk melakukan pendaftaran dan pengisian PDSS oleh kepala sekolah dan atau yang mewakili hasil rekomendasi kepala sekolah. Sedangkan hasil seleksi diumumkan tanggap 23 Maret 2019.
2. PMDK-PN (Penelusuran Minat dan Kemampuan-Politeknik Negeri)
Jalur seleksi yang satu ini menggunakan pola seleksi nasional berdasarkan penyaringan prestasi akademik dengan menggunakan nilai rapor dan prestasi lain yang dimiliki. Pendaftaran hanya diperuntukan bagi siswa/i tahun akhir di SMA/dan atau sederajat dan dibolehkan memilih 3 program studi untuk 2 dari 42 politeknik yang ditawarkan.
Jadwal penyebaran dan permintaan undangan mulai tanggal 4 Februari – 6 April . Tanggal 4 Februari – 6 April dilanjutkan dengan pengisian data oleh sekolah, dan tanggal 4 Februari – 6 April pengisian data oleh siswa. Pengiriman berkas maksimal 1 minggu setelah finalisasi, sedangkan untuk pengumuman hasil seleksi tanggal 16 April 2019.
3. SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri)
SBMPTN merupakan jalur seleksi masuk perguruan tinggi negeri berfokus pada tes tulis atau ujian keterampilan. Perbedaannya dengan kedua jenis seleksi yang sudah disebutkan tadi, SBMPTN ini boleh diikuti oleh lulusan dimana SBMPTN dilangsungkan hingga dua angkatan sebelumnya. Para peserta SBMPTN boleh memilih tiga program studi di dua perguruan tinggi negeri.
Adapun materi ujian tulis di antaranya berupa Tes Kemampuan dan Potensi akademik (TKPA) yang terdiri dari Matematika Dasar, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, TPA Vernal, TPA Numerikal dan TPA Figural. Kemudian Tes Kemampuan Dasar berdasarkan pilihan rumpun keilmuan yang dipilih oleh pendaftar. Seperti Saintek (Sains dan Teknologi) terdiri dari Matematika IPA, Fisika, Biologi, dan Kimia. Sedangkan untuk Soshum (Sosial dan Humaniora) terdiri dari Sejarah, Geografi, Ekonomi dan Sosiologi.
[irp posts=”3573″ name=”Jadwal Tes SBMPTN 2018 dan Cara Pendaftaran, Catat!”]
Adapun biaya yang ditanggung oleh peserta SBMPTN sebesar Rp. 200.000. Jadwal pendaftaran online peserta mulai tanggal 10 – 24 Juni 2019. Pengumuman hasilnya pada 9 Juli 2019 (pukul 15.00 WIB). Sistem pembayaran langsung melalui Bank yang terpilih di antaranya Bank Mandiri, Bank BNI atau BTN. Jika biaya seleksi sudah dibayar, maka uang tidak dapat ditarik kembali ya.
4. UMPN (Ujian Masuk Politeknik Negeri)
Minat masuk Politeknik Negeri? Selain PMDK PN, kamu juga bisa pilih jalur ini untuk mencapai kampus yang diinginkan. UMPN menggunakan pole penerimaan mahasiswa baru politeknik Negeri di seluruh Indonesia melalui ujian tulis. Jalur ini bisa diikuti oleh siswa-siswi SMA/sederajat yang duduk di bangku akhir atau tamatan sebelumnya sesuai batas tahun kelulusan yang disyaratkan oleh Politeknik yang bersangkutan.
Pendaftaran UMPN diumumkan langsung oleh situs resmi dari masing-masing Politeknik Negeri sesuai dengan jadwal yang ditetapkan. Tapi lazimnya setelah diumumkan hasil Ujian Nasional atau antara bulan Mei hingga Juni.
5. Seleksi Mandiri
Seleksi ini diserahkan kepada masing-masing perguruan tinggi bersangkutan dengan kuota maksimal 30% dari total calon mahasiswa yang diterima pada angkatan tersebut. Karena untuk SNMPTN dan SBMPTN sendiri mewajibkan minimal mengambil masing-masing 30% dari total calon mahasiswa.
Adapun untuk jadwal pendaftaran diserahkan ke masing-masing perguruan tinggi negeri termasuk biaya pendaftaran. Setiap perguruan tinggi memiliki pola tes yang berbeda, ada yang menggunakan nilai rapor dan Ujian Nasional, ada yang menggunakan ujian tulis bahkan skor pada SBMPTN. Untuk informasi pendaftaran universitas 2018 yang sudah dibuka bisa langsung lihat di situs resmi dari masing-masing Perguruan Tinggi Negeri ya.
[irp posts=”2934″ name=”Daftar PTN Penerima SNMPTN 2018 – 2019″]
Itulah informasi seputar jadwal jalur seleksi masuk perguruan tinggi negeri. Nah, buat kamu yang masih bingung ingin pilih jalur yang mana, mimin sarankan dari kelimanya bisa dicoba satu persatu. Misal, kamu memiliki prestasi baik dengan nilai dan rapor yang mendukung, kamu bisa pilih SNMPTN tanpa harus mengikuti tes tulis.
Jika dinyatakan tidak lulus, jalur lain seperti SBMPTN bisa kamu coba juga. Tapi materi yang akan diujiankan perlu kamu pelajari terlebih dahulu. Ada banyak program yang bisa diikuti seperti les ataupun tryout SBMPTN yang selalu diselenggarakan oleh berbagai lembaga setiap tahunnya. Cek saja di internet atau langsung datang ke lembaga-lembaga pembelajaran. Jika masih belum lulus, masih ada kesempatan lain yang bisa kamu ikuti seperti seleksi Mandiri atau lainnya.
Jalur Penerimaan Mahasiswa Baru
Jangan pernah putus asa ya, semoga usahamu membuahkan hasil yang maksimal. Good luck!
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idaman mu:
- Kost dekat kampus UGM Yogyakarta
- Kost dekat kampus UNY Yogyakarta
- Kost dekat kampus UI Depok
- Kost dekat kampus UMY Yogyakarta
- Kost dekat kampus ITB Bandung
- Kost dekat kampus ITS Surabaya
- Kost dekat kampus Atma Jaya Jakarta
- Kost dekat kampus UNJ Jakarta
- Kost dekat kampus UNDIP Semarang
- Kost dekat kampus UBAYA Surabaya
- Kost dekat kampus UNPAD Dipatiukur
- Kost dekat kampus STAN Jakarta
- Kost dekat kampus IPB Bogor
- Kost dekat kampus UPI Bandung
- Kost dekat kampus UIN Jakarta
- Kost dekat kampus UIN Yogyakarta
- Kost dekat kampus UNAIR Surabaya
- Kost dekat kampus ITS Surabaya
- Kost dekat kampus UNESA Surabaya
- Kost dekat kampus UIN Surabaya
- Kost dekat kampus UNHAS Makassar
- Kost dekat kampus UKI Paulus Makassar
- Kost dekat kampus Universitas Muhammadiyah Makassar
- Kost dekat kampus Universitas Fajar Makassar
- Kost dekat kampus STMIK Dipanegara Makassar
- Kost dekat kampus lainnya…
Kunjungi mamikos.com untuk dapatkan Info Kost terupdate di berbagai kota di Indonesia
Download Aplikasi Mamikos di Play Store untuk akses yang lebih mudah disini