Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ (PENMABA Mandiri UNJ) Tahun Ajaran 2019/2020
Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ – Bagi kamu yang duduk di bangku kelas 12 dan baru saja dinyatakan lulus di bangku SMA, mungkin saat-saat sekarang ini menjadi saat yang paling mendebarkan dan cukup akan menyita banyak waktumu. Mengapa demikian? Karena saat seperti sekarang ini lah kalian akan dipusingkan dengan urusan pendaftaran ke jenjang pendidikan selanjutnya yakni jenjang perkuliahan. Di era digital ini, untuk mendapatkan jaminan masa depan lebih baik ternyata tidak cukup hanya mengandalkan ijasah SMA saja. Survei dari lowongan kerja freelance Jakarta yang ditawarkan ke masyarakat sebagian besar mengharuskan para pelamar kerja memiliki modal ijazah Strata-1 atau minimal Diploma 3 dengan bidang keahlian lebih spesifik. Oleh karena itu, jika kamu memiliki kesempatan dari orangtua untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang perkuliahan, tak ada salahnya kamu melanjutkan.
Namun, ternyata tak hanya bermodal ijazah Strata-1 dan Diploma 3 saja yang bisa menjamin masa depan kamu terjamin. Deretan lowongan kerja freelance Jakarta Selatan juga umumnya akan mencari para lulusan dari perguruan tinggi ternama. Hal ini juga menjadi salah satu alasan mengapa pendaftaran penerimaan mahasiswa baru untuk perguruan tinggi negeri selalu ramai dipadati oleh para siswa-siswi yang baru saja menyelesaikan pendidikannya. Apakah kamu juga salah satunya? Jika iya, apabila hasil SNMPTN atau SBMTPN kamu belum menyatakan kamu lulus di perguruan tinggi negeri tujuan, maka manfaatkanlah kesempatan terakhir dengan mengikuti jalur ujian mandiri.
Hampir seluruh perguruan tinggi negeri di tanah air memang membuka tiga jalur penerimaan mahasiswa baru, salah satunya yakni jalur ujian mandiri. Nantinya yang akan membedakan kamu dengan mahasiswa lainnya ketika sudah diterima dari jalur ujian mandiri adalah biaya kuliah yang harus dibayarkan saja. Untuk jadwal kuliah, fasilitas yang didapatkan semuanya hampir sama dengan mereka yang lulus melalui jalur SNMPTN dan SBMPTN.
Nah, tertarik untuk mengikuti jalur ujian mandiri? Kali ini Mamikos akan memberikan informasi seputar pendaftaran ujian mandiri UNJ tahun ajaran 2019/2020. Mana nih suaranya yang ingin mengenyam pendidikan di Universiats Negeri Jakarta?
Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ
Daftar Isi
- Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ
- 1. Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ – Syarat Pendaftaran PENMABA Mandiri UNJ Tahun Ajaran 2019/2020
- 2. Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ – Biaya Pendaftaran dan Cara Pendaftaran PENMABA Mandiri UNJ Tahun Ajaran 2019/2020
- 3. Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ – Prosedur pendaftaran Ujian PENMABA Mandiri UNJ Tahun Ajaran 2019/2020
- 4. Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ – Jenis dan Kelompok Ujian PENMABA Mandiri UNJ Tahun Ajaran 2019/2020
Daftar Isi
- Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ
- 1. Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ – Syarat Pendaftaran PENMABA Mandiri UNJ Tahun Ajaran 2019/2020
- 2. Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ – Biaya Pendaftaran dan Cara Pendaftaran PENMABA Mandiri UNJ Tahun Ajaran 2019/2020
- 3. Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ – Prosedur pendaftaran Ujian PENMABA Mandiri UNJ Tahun Ajaran 2019/2020
- 4. Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ – Jenis dan Kelompok Ujian PENMABA Mandiri UNJ Tahun Ajaran 2019/2020
Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ
Bagi kamu yang tinggal di Ibukota Jakarta atau ingin merantau dan mengenyam pendidikan di Jakarta, mungkin salah satu perguruan tinggi negeri yang satu ini bisa menjadi tujuan kamu. Ya, Universitas Negeri Jakarta atau yang biasa disingkat UNJ merupakan satu- satunya perguruan tinggi negeri yang berdiri di Jakarta. Berada tepatnya di Rawamangun, Jakarta Timur, di sekitaran UNJ terdapat deretan kost dekat UNJ Jakarta murah, kost Jakarta Timur murah serta kost Jakarta murah yang bisa menjadi pilihan hunian para perantau yang akan mengenyam pendidikan di UNJ.
Meskipun pamor Perguruan Tinggi Negeri (PTN) belum setara dengan Universitas Indonesia atau Institut Teknologi Bandung, namun kualitas pengajaran di Universitas Negeri Jakarta ini boleh diadu. Universitas Negeri Jakarta ini juga masuk dalam deretan perguruan tinggi terbaik di Indonesia loh!
Memiliki slogan “Building Future Leaders”, Universitas Negeri Jakarta mendapatkan akreditasi “A” oleh BAN-PT (Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi) berdasarkan Surat Keputusan 763/SK/BAN-PT/Akred/PT/VII/2015 yang berlaku hingga 10 Juli 2020. Perlu diketahui bahwa Universitas Negeri Jakarta ini pertama kali beroperasi pada tahun 1964 silam, dengan nama awal Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Jakarta sebagai upaya pemerintah untuk mencetak tenaga kependidikan yang berkualitas.
Hingga sekarang ini Universitas Negeri Jakarta menyelenggarakan 7 fakultas dan juga Program Pascasarjana. Ketujuh fakultas yang berada di Universitas Negeri Jakarta ini antara lain ada Fakultas Ilmu Pendidikan, Fakultas Bahasa dan Seni, Fakultas Matematika dan IPA, Fakultas Ilmu Sosial, Fakultas Teknik, Fakultas Ilmu Keolahragaan, dan Fakultas Ekonomi. Sementara, Program Pascasarjana yang diselenggarakan meliputi Magister (S2) dan juga Doktor (S3).
Sebagai informasi tambahan, Universitas Negeri Jakarta menyelenggarakan 2 (dua) jenis Program Sarjana, yaitu Program Sarjana Kependidikan dan Program Sarjana Nonkependidikan.
- Program Sarjana Kependidikan. Beban studi program ini sekurang-kurangnya 144 SKS dan sebanyak-banyaknya 160 SKS yang dijadwalkan untuk 8 (delapan) semester dan selama-lamanya 14 (empat belas) semester. Mahasiswa yang berhasil menyelesaikan program ini diberi gelar Sarjana Pendidikan (S.Pd.)
- Program Sarjana Nonkependidikan. Beban studi program ini sekurang-kurangnya 144 SKS dan sebanyak-banyaknya 160 SKS yang dijadwalkan untuk 8 (delapan) semester dan selama-lamanya 14 (empat belas) semester. Mahasiswa yang berhasil menyelesaikan program ini diberi gelar Sarjana Sains (S.Si.) untuk lulusan dari FMIPA, Sarjana Olahraga (S.Or.) untuk lulusan dari FIK, Sarjana Sastra (S.S.) atau Sarjana Seni (S.Sen.) untuk lulusan dari FBS, Sarjana Ekonomi (S.E.) untuk lulusan dari FE, dan Sarjana Sosial (S.Sos) untuk lulusan FIS.
Untuk memberikan informasi lebih lengkapnya lagi seputar fakultas dan program studi yang ditawarkan untuk jenjang pendidikan Sarjana (S1), berikut Mamikos berikan daftarnya untuk kalian. Ingat, jangan sampai kalian salah pilih jurusan ketika mendaftarkan diri di Ujian Mandiri UNJ Tahun Ajaran 2019/2020 nanti ya.
Fakultas Ilmu Pendidikan
- Psikologi
- Teknologi Pendidikan
- Manajemen Pendidikan
- Pendidikan Khusus
- Pendidikan Non Formal
- Bimbingan Konseling
- Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
- Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
- Pendidikan Matematika (S.Pd)
- Pendidikan Fisika (S.Pd)
- Pendidikan Kimia (S.Pd)
- Pendidikan Biologi (S.Pd)
- Matematika (S.Si)
- Fisika (S.Si)
- Kimia (S.Si)
- Biologi (S.Si)
- Sistem Komputer (S.Kom)
Fakultas Teknik
- Pendidikan Teknik Elektronika
- Pendidikan Teknik Mesin
- Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer
- Pendidikan Teknik Bangunan
- Pendidikan Tata Boga
- Pendidikan Tata Busana
- Pendidikan Tata Rias
- Pendidikan Kesejahteraan Keluarga
- Teknik Elektro
- Teknik Mesin
- Teknik Sipil Fakultas Ilmu Sosial
- Ilmu Agama Islam
- Pendidikan Kewarganegaraan
- Pendidikan Geografi
- Pendidikan Sosiologi
- Pendidikan Sejarah
- Sosiologi
- Pendidikan IPS
- Hubungan Masyarakat
Fakultas Bahasa dan Seni
- Bahasa dan Sastra Jerman
- Bahasa dan Sastra Indonesia
- Bahasa dan Sastra Inggris
- Bahasa dan Sastra Perancis
- Bahasa dan Sastra Arab
- Bahasa korea
- Bahasa jepang dan sastra jepang
- Bahasa Mandarin
- Seni Musik
- Seni Rupa
- Seni Tari
Fakultas Ilmu Keolahragaan
- Somatokinetika
- Sosiokinetika
- Fakultas Ekonomi
- Akuntansi
- Manajemen
- Ekonomi dan Administrasi
- Pendidikan Ekonomi
Untuk jalur penerimaan mahasiswa baru, Universitas Negeri Jakarta atau UNJ sendiri menggunakan jalur SNMPTN, SBMPTN, serta jalur mandiri. Bagi kamu yang kemarin belum berhasil lolos dalam SNMPTN 2019 dan SBMPTN 2019, kamu bisa memanfaatkan kesempatan ini yakni dengan mengikuti jalur mandiri Universitas Negeri Jakarta yang dinamakan PENMABA. Seperti perguruan tinggi pada umumnya, jalur PENMABA UNJ memiliki standar ujian dan batas kursi penerimaan berbeda dengan jalur reguler. Bagi kalian yang berminat mendaftarkar diri melalui jalur mandiri UNJ tahun ajaran 2019/2020, berikut informasi selengkapnya.
1. Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ – Syarat Pendaftaran PENMABA Mandiri UNJ Tahun Ajaran 2019/2020
1. Siswa SMA atau yang sederajat tahun lulus 2017, 2018, dan 2019.
2. Sudah memiliki ijazah/Surat Keterangan Lulus.
3. Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses pembelajaran di program studi yang dipilih.
2. Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ – Biaya Pendaftaran dan Cara Pendaftaran PENMABA Mandiri UNJ Tahun Ajaran 2019/2020
Biaya Pendaftaran pada Penmaba 2019:
1. Biaya pendaftaran IPA atau IPS: Rp. 300.000,- (Tanpa Uji Keterampilan).
2. Biaya pendaftaran IPC: Rp. 350.000,- (Tanpa Uji Keterampilan)
3. Biaya ujian keterampilan adalah Rp. 300.000,- per pilihan prodi keterampilan dengan ketentuan:
a) Apabila peserta memilih lebih dari satu program studi serumpun dalam FIK, maka biaya uji keterampilan adalah Rp. 300.000,-
b) Apabila memilih dua program studi yang masing-masing memerlukan uji keterampilan yang berbeda maka biaya uji keterampilan adalah Rp. 600.000,-
c) Apabila memilih tiga program studi yang masing-masing memerlukan uji keterampilan yang berbeda, maka biaya uji keterampilan adalah Rp. 900.000,-
4. Mengacu kepada ketentuan biaya ujian keterampilan, maka biaya pendaftaran peserta yang memilih program studi yang memerlukan ujian keterampilan sama dengan biaya pendaftaran kelompok IPA, IPS, atau IPC ditambah dengan Biaya Ujian Keterampilan yang mengacu pada ketentuan nomor 3.
Cara Pembayaran:
a) Cara Pembayaran via Teller BNI
1. Membawa “Slip Pembayaran” yang telah dicetak ke Teller BNI
2. Menyebutkan tujuan Pembayaran, untuk pembayaran PENMABA UNJ 2019
3. Membayar sesuai dengan nominal yang tertera di “Slip Pembayaran”
4. Simpan Bukti Pembayaran.
b) Cara Pembayaran via ATM BNI
1. Setelah memasukkan PIN Kartu ATM, maka akan muncul menu UTAMA.
2. Kemudian pilih “MENU LAIN”
3. Kemudian pilih “PEMBAYARAN”
4. Kemudian pilih “MENU BERIKUTNYA”
5. Kemudian pilih “UNIVERSITAS”
6. Kemudian pilih “STUDENT PAYMENT CENTER (SPC)”
7. Masukkan Kode UNJ dan disambung dengan nomor Tagihan/Pembayaran yang ada pada Slip Pembayaran.
Kode Universitas Negeri Jakarta adalah : 8013.
Contoh: 8013xxxxxxxxxxxx (xxxxxxxxxxxx diisi dengan nomor tagihan).
8. Kemudian akan muncul layar konfirmasi. Apabila benar maka pilih “YA BAYAR” untuk melakukan pembayaran
9. Kemudian pilih “TABUNGAN”
10. Simpan struk, sebagai bukti pembayaran.
c) Cara Pembayaran via Internet Banking BNI
1. Login ke akun Internet Banking BNI
2. Setelah kamu login akan muncul beberapa menu
3. Pilih menu “Transaksi”
4. Pilih submenu “Pembelian/Pembayaran”
5. Pilih “Pembayaran Tagihan”
6. Pilih opsi “Biaya Pendidikan” klik “OK”
7. Pada tipe layanan pilih “Pembayaran”
8. Pada perguruan tinggi pilih “Universitas Negeri Jakarta”
9. Ketik Nomor ID Tagihan pada kolom “Nomor Tagihan”
10. Kemudian klik “Lanjutkan”
11. Setelah selesai transaksi, harap mendownload dan simpan bukti transaksi.
3. Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ – Prosedur pendaftaran Ujian PENMABA Mandiri UNJ Tahun Ajaran 2019/2020
1. Membuat akun di situs penmaba.unj.ac.id dengan mengisi form isian Buat Akun Saya. Gunakan alamat e-mail dan no.hp aktif karena akan digunakan.
2. Masuk ke dalam sistem dengan cara login di situs yang sama menggunakan username dan password yang telah di daftarkan sebelumnya.
3. Memilih Jenis Kelompok Ujian dan Program Studi. Anda dapat memilih Kelompok : IPA, IPS, dan IPC. Kemudian Anda memilih program studi sesuai dengan yang anda inginkan. terdapat keterangan berapa total biaya tagihan yang harus Anda bayar. Anda dapat merubah pilihan-pilihan tersebut sampai anda yakin dengan pilihan Anda. Jika anda sudah yakin tekan tombol simpan. Setelah Anda menekan tombol simpan, Anda tidak dapat merubah pilihan, dan masuk ke tahapan selanjutnya.
4. Cetak tagihan. Anda akan diberikan slip tagihan dalam bentuk dokumen pdf. Pada dokumen tersebut, terdapat id tagihan yang dapat anda gunakan untuk melakukan pembayaran melalui Teller BNI, ATM BNI atau Internet Banking BNI di tempat Anda (cara pembayaran harap di lihat pada “Jadwal dan Cara Pembayaran”). Harap diperhatikan, setelah Anda mencetak tagihan, Anda diberi waktu paling lambat 3 hari untuk melakukan pembayaran. Jika Anda tidak melakukan pembayaran, Anda diharuskan melakukan kembali proses pemilihan kelompok ujian.
5. Download dan cetak Slip Pembayaran yang berisi Nomor Pembayaran dan Nominal yang harus dibayarkan untuk digunakan pada saat pembayaran.
6. Keluar dari sistem dengan klik tombol Logout (kanan atas).
7. Membayar biaya pendaftaran sesuai dengan Nominal yang tertera pada Slip Pembayaran di Teller BNI, ATM BNI atau Internet Banking BNI di tempat Anda.
8. Masuk ke dalam sistem, login di situs penmaba.unj.ac.id menggunakan username dan password yang telah didaftarkan sebelumnya.
9. Upload foto untuk dicetak di kartu ujian. Gunakan foto formal berwarna dengan latar belakang warna merah atau biru dengan format .jpg
10. Mencetak kartu Ujian Peserta PENMABA UNJ 2019.
11. Disarankan untuk melakukan survei lokasi dua atau tiga hari sebelum ujian dilaksanakan.
12. Mengikuti seluruh ujian PENMABA UNJ 2019 pada tanggal yang telah di tentukan.
*Keterangan:
Kelompok IPC hanya diperbolehkan memilih 2 program studi IPA dan 1 program studi IPS, atau 2 program studi IPS dan 1 program studi IPA. (tidak boleh ketiganya IPA atau ketiganya IPS)
4. Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ – Jenis dan Kelompok Ujian PENMABA Mandiri UNJ Tahun Ajaran 2019/2020
Jenis Ujian
1. Tes Kemampuan Dasar (TKD) terdiri atas mata uji Matematika Dasar, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris.
2. Tes Kemampuan Sains dan Teknologi (TK Saintek) terdiri atas mata uji Matematika, Biologi, Kimia, dan Fisika.
3. Tes Kemampuan Sosial dan Humaniora (TK Soshum) terdiri atas mata uji Sosiologi, Geografi, Sejarah, dan Ekonomi.
Kelompok Ujian
1. Kelompok Ujian Saintek dengan materi ujian TKD dan TK Saintek.
2. Kelompok Ujian Soshum dengan materi ujian TKD dan TK Soshum.
3. Kelompok Ujian Campuran dengan materi ujian TKD, TK Saintek, dan TK Soshum.
Nah, itu tadi informasi yang Mamikos bisa sampaikan kepada kalian semua seputar Pendaftaran Ujian Mandiri UNJ Tahun Ajaran 2019/2020. Untuk kalian yang kira-kira akan mendaftarkan diri, jangan lupa dibaca dengan teliti ya tanggal pendaftaran, dan persyaratannya agar nanti ketika mendaftar tidak ada yang tertinggal.
Artikel Menarik Lainnya :
Oh iya, jika masih ada informasi tentang Universitas Negeri Jakarta yang masih kurang menurut kalian, silahkan kunjungi Kantor Sekretariat Penmaba UNJ di Gedung Dewi Sartika lt. 1Kampus A UNJ, Jl. Rawamangun Muka, Jakarta Timur. Atau bisa juga dengan menghubungi kontak informasi di 021 4788 2394 dan email: pendaftaran@unj.ac.id di jam kerja (09.00 – 12.00 WIB & 13.00 – 16.00 WIB). Untuk informasi lebih banyak lagi seputar UNJ, silahkan kunjungi pula situs Mamikos dan download aplikasi Mamikos di Play Store untuk akses yang lebih praktis lagi. Temukan juga informasi seputar kost-kostan, sewa apartemen, hingga lowongan kerja hanya di Mamikos.
[irp posts=”8167″ name=”Pendaftaran dan Berbagai Jalur Ujian Tertulis 2018/2019 Masuk Perguruan Tinggi”]
Klik dan dapatkan info kost di dekat kampus idaman mu:
- Kost dekat kampus UI Depok
- Kost dekat kampus UNINDRA Jakarta Selatan
- Kost dekat kampus UNDIP Semarang
- Kost dekat kampus UGM Yogyakarta
- Kost dekat kampus UNY Yogyakarta
- Kost dekat kampus UMY Yogyakarta
- Kost dekat kampus ITB Bandung
- Kost dekat kampus ITS Surabaya
- Kost dekat kampus Atma Jaya Jakarta
- Kost dekat kampus UNJ Jakarta
- Kost dekat kampus UBAYA Surabaya
- Kost dekat kampus UNPAD Dipatiukur
- Kost dekat kampus STAN Jakarta
- Kost dekat kampus IPB Bogor
- Kost dekat kampus UPI Bandung
- Kost dekat kampus UIN Jakarta
- Kost dekat kampus UIN Yogyakarta
- Kost dekat kampus UNAIR Surabaya
- Kost dekat kampus ITS Surabaya
- Kost dekat kampus UNESA Surabaya
- Kost dekat kampus UIN Surabaya
- Kost dekat kampus UNHAS Makassar
- Kost dekat kampus UKI Paulus Makassar
- Kost dekat kampus Universitas Muhammadiyah Makassar
- Kost dekat kampus Universitas Fajar Makassar
- Kost dekat kampus STMIK Dipanegara Makassar
- Kost dekat kampus lainnya…